Perkembangan atau Kemajuan Teknologi
Penggunaan media dalam masyarakat sekarang semakin luas, di desa sekarang juga terdapat layanan internet.peristiwa salah satu dari perkembangan teknologi informasi yang baik.tetapi ada beberapa dari pengguna internet tidak mengetahui dengan pasti kegunaan internet. Rata-rata mereka menggunakan internet hanya untuk eksis dan di bilang ikut-ikutan. Ini dikarenakan maraknya media sosial yang banyak di internet. Internet merupakan wadah yang baik untuk belajar, bukan hanya untuk sekedar bermain dalam jejaring sosial. Biasanya para pelajar atau mahasiswa banyak menggunakan media ini utuk mencari tugas dan lain sebagainya. Dengan bantuan dan mesin pencarian dalam interrnet maka dapat dengan mudah menemukan apa yang di cari.
Dulumungkin orang hanya menggunakan surat kabar sekarang sudah ada handphone yang dapat mengirim pesan-pesan secara cepat. Lain lagi halnya dengan televisi, ini merupakan salah satu akses yang memberikan informasi yang cepat dan akurat. Dengan adanya televisi, maka segala macam kejadian yang ada baik dalam negeri ataupun luar negeri dapat mudah untuk di ketaahui.
Di samping hal-hal positif dalam media elektronik yang berkembang di indonesia ada juga hal negatif. Beberapa hal negatif yang dapat terjadi dengan berkembangnya teknologi di indonesia antara lain ketergantungan orang akan internet, selain itu karena banyaknya situs-situs yang berada di internet dapat mudah mengakses situs-situs dewasa.
Di televisi juga memunculkan banyak acara yang kurang, seperti acara-acara yang menampilkan adanya kehidupan yang vulgar, acara kekerasan,gosip negatif dll. Untuk itu perlu di adakan pengaturan ulang mengenai jam tayang yang berhubungan dengan anak-anak dan dewasa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar